RAMADHAN BERKAH, KAMPUS UNIMAS MOJOKERTO BERBAGI

gambar utama
Di depan Kampus Unimas, para mahasiswa dan dosen Fakultas Ekonomi dan Fakultas keguruan dan Ilmu Pendidikan persiapan bagi takjil dan bhakti sosial-dok kampus
Kota Mojokerto-GEMA MEDIA: Bulan Ramadhan merupakan momen yang penuh berkah dan menjadi waktu yang tepat untuk meningkatkan kegiatan sosial dan kepedulian terhadap sesama. Bagi-bagi takjil dan hakti sosial merupakan kegiatan kepedulian antar sesama terutama masyarakat muslim yang sedang menunaikan ibadah puasa.Momen indah tersebut tentu tidak terlewatkan oleh kalangan mahasiswa Universitas Mayjen Sungkono (Unimas) Mojokerto. Dengan dimotori oleh Fakultas Ekonomi dan Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan, para mahasiswa dan dosen turun langsung mengais ladang jariyah dengan berbagi takjil kepada pengguna jalan saat jelang buka puasa, Minggu, 31/3/2024)

Mahasiswa Fakultas Ekonomi, dan Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan serta para Dosen Universitas Mayjen Sungkono saat berbagi-dok kampus


Selain itu mahasiswa Fakultas Ekonomi dan Fakultas Keguruan Ilmu Pendidikan ini juga memberikan bantuan sosial kepada para lansia yang kurang wampu seperti tukang becak, pedagang jalanan,pengamen,tukang parkirdi wilayah Kota Mojokerto-Kabupaten MojokertoDewianawati, SE,MM Dekan Fakultas Ekonomi Unimas ini saat memimpin kegiatan tersebut menyampaikan bahwa, kegiatn bagi takjil dan bantuan sosial ini merupakan salah satu kegiatan yang direalisasikan setiap bulan Ramadhan. Adapun sumber dana adalah murni swadaya warga kampus utamanya para mahasiswa dan ikatan dosen tetap di kampus Unimas.

para mahasiswa saat memberikan bantuan kepada pedagang jalanan - dok kampus


Dengan kegiatan berbagi ini diharapkan dapat mempererat tali persaudaraan dan berbagi kebahagiaan kepada masyarakat. “Fakultas Ekonomi Universitas Mayjen Sungkono menginisiasi kegiatan ini bertujuan untuk menyebarkan kebaikan dan memberikan bantuan kepada masyarakat yang membutuhkan serta mempererat hubungan persaudaraan antara Universitas Mayjen Sungko dan warga kota/kabupaten Mojokerto” pungkas Dewi.(an)
Bagikan berita ini:

Berita Terkait: