Wakil Wali Kota Mojokerto, Rachman Sidharta Arisandi saat menghadiri kegiatan Halal Bihalal bersama para veteran yang diselenggarakan oleh Legiun Veteran Republik Indonesia -dok.humas
KOTA MOJOKERTO - Wakil Wali Kota Mojokerto, Rachman Sidharta Arisandi menghadiri kegiatan Halal Bihalal bersama para veteran yang diselenggarakan oleh Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI) di Markas Cabang LVRI Mojokerto, Jalan Hayam Wuruk No. 92, Kota Mojokerto, Selasa (15/4).
Acara tersebut juga dihadiri oleh Wakil Bupati Mojokerto, M. Rizal Octavian, serta Kasdim 0815/Mojokerto Mayor Infanteri Suwadi.
“Setiap kali bertemu para veteran, saya selalu diingatkan pada dua hal penting bagi generasi muda, bahwa Indonesia adalah bangsa pejuang, dan bahwa kita memiliki banyak pelajaran serta keteladanan dari para veteran,” tutur Cak Sandi, sapaan akrab wakil wali kota. Suasana halal bi halal bagi Legiun Veteran Republik Indonesia bersama wawali Mojokerto-dok.humas
Lebih lanjut, ia menegaskan bahwa para veteran telah memberikan contoh nyata sikap dan perilaku patriotik yang layak dijadikan teladan bagi seluruh anak bangsa.
“Menghargai jasa para pahlawan tidak berhenti pada seremoni semata. Yang jauh lebih penting adalah bagaimana kita menjaga dan mengisi kemerdekaan dengan hal-hal positif sebagai wujud nyata nilai-nilai nasionalisme dan patriotisme,” jelasnya.
Menurut Cak Sandi, semangat nasionalisme dan patriotisme harus dimaknai lebih dalam, yaitu sebagai kesediaan untuk berkorban demi bangsa dan negara.
“Semoga nilai-nilai nasionalisme dan patriotisme ini senantiasa dapat kita rawat dan pertebal dalam kehidupan berbangsa dan bernegara,” pungkasnya.(humas/an)